200 personel gabungan amankan demo massa PB KAMI di KPK

Estimated read time 2 min read

Jakarta (ANTARA) – Sebanyak 200 personel gabungan mengamankan aksi demonstrasi massa yang dilakukan Pengurus Besar Komunitas Aktivis Pemuda Indonesia (PB KAMI) di Gedung Merah Putih Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta Selatan, Kamis. “Kami mengerahkan sekitar 200 personel gabungan dari Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Selatan, dan Polsek Setiabudi,” kata Kapolsek Setiabudi Kompol Firman saat dihubungi di Jakarta, Kamis. Firman mengatakan ratusan personel dikerahkan agar aksi massa berlangsung lancar dan tidak menimbulkan kekacauan.

Dari aksi unjuk rasa tersebut, polisi memastikan pengamanan berjalan lancar tanpa kendala.

“Keselamatan berjalan aman dan lancar,” ujarnya.

Pengurus Besar Komunitas Aktivis Pemuda Indonesia (PB KAMI) menggelar aksi unjuk rasa di Gedung Merah Putih Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI untuk menuntut pengusutan tuntas peredaran oli ilegal dan suku cadang mobil palsu.

“Hari ini kami melakukan aksi damai sekaligus kami menyerahkan bukti permulaan ke KPK RI. Alhamdulillah Bagian Pengaduan Masyarakat (Dumas) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menerima kami dan sudah ada penyerahan dokumen,” Presiden PB KAMI, Sultoni.

Bukti-bukti yang diserahkan diharapkan bisa menjadi langkah awal KPK melakukan pengusutan lebih mendalam.

Aksi ini juga akan terus berlanjut di DPR RI agar lembaga terkait bisa dimintai keterangan.

Sultoni menambahkan, peredaran oli ilegal dan suku cadang palsu juga sangat merugikan masyarakat sebagai konsumen.

“Tidak hanya merugikan, penggunaan oli ilegal dan suku cadang palsu bahkan dapat mengancam keselamatan atau nyawa penggunanya,” ujarnya.

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours