Nyanyian Rasis Enzo Fernandez Bikin Chelsea Buka Investigasi

Estimated read time 2 min read

Chelsea mengeluarkan pernyataan resmi soal tindakan rasis Enzo Fernandez. Tim berjuluk The Blues itu akan mengambil tindakan tegas.

Aksi rasis dilakukan Enzo saat selebrasi kemenangan timnas Argentina di Copa America 2024, Senin (15/7/2024) WIB. Gelandang berusia 23 tahun itu kedapatan menyanyikan lagu rasis.

Lirik lagu yang dibawakan Enzo menyentuh hati timnas Prancis yang banyak pemainnya berasal dari negara tersebut. Sontak, pemain internasional Argentina itu mendapat banyak kritik.

Enzo sendiri meminta maaf atas perilakunya. Namun, perilakunya masih tidak bisa diterima. Hingga Federasi Sepak Bola Prancis (FFF) melaporkan tindakan rasisme tersebut ke FIFA.

Kini Chelsea pun angkat bicara soal tindakan rasis yang dilakukan gelandang mereka tersebut. Berdasarkan keterangan resminya, The Blues tidak mengizinkan pemainnya melakukan tindakan rasisme. Oleh karena itu, mereka kini akan mengambil tindakan terkait perilaku Enzo.

“Chelsea Football Club menganggap segala bentuk perilaku diskriminatif tidak dapat diterima. Kami bangga menjadi klub yang beragam dan inklusif di mana orang-orang dari semua budaya, komunitas, dan identitas merasa diterima,” kata Chelsea dalam sebuah pernyataan.

“Kami mengakui dan menghargai permintaan maaf publik pemain kami dan akan menggunakan ini sebagai kesempatan untuk mengajar. Klub telah memulai prosedur disipliner internal,” tutup pernyataan Chelsea.

Tindakan rasis yang dilakukan Enzo ini jelas merugikan banyak pihak, termasuk para pemain Chelsea yang berkewarganegaraan Prancis. Bahkan beredar rumor beberapa pemain The Blues tak mengikuti Instagram bintang timnas Argentina itu.

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours