15 orang luka akibat pecahan rudal Ukraina yang jatuh di Kursk, Rusia

Estimated read time 1 min read

Moskow (ANTARA) – Sedikitnya 15 orang terluka ketika bagian dari roket Ukraina jatuh di sebuah bangunan perumahan di wilayah Kursk, kata Wakil Gubernur Kursk Alexei Smirnov melalui Telegram, Minggu.

“Sedikitnya 15 orang terluka akibat jatuhnya benda-benda putih di sebuah gedung apartemen di pusat wilayah tersebut, dan mereka semua menerima bantuan medis yang diperlukan,” kata Smirnov.

Juru bicara Kementerian Luar Negeri Rusia Maria Zakharova mengatakan pada hari Minggu bahwa militer Rusia akan membalas serangan Ukraina di beberapa bagian barat Rusia.

Kementerian Pertahanan Rusia mengumumkan bahwa mereka menghancurkan 35 drone pada malam hari di wilayah Kursk, Voronezh, Belgorod, Bryansk dan Oryol. Sementara itu, kampanye militer untuk mengalahkan pasukan Ukraina sedang berlangsung di Kursk.

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours