Google Meet tambahkan dukungan perekaman rapat Full HD

Estimated read time 2 min read

Jakarta (ANTARA) – Platform konferensi video Google, Google Meet, menambah dukungan resolusi rekaman rapat baru dengan standar Full HD (FHD).

Hal tersebut diumumkan langsung oleh Google dalam postingan blognya yang disiarkan Phone Arena, Sabtu (15/6) waktu setempat.

Artinya, Google meningkatkan resolusi maksimal rekaman video yang dibuat oleh pembuat konten atau pembicara rapat dari 720p menjadi 1080p.

Meskipun Meet mendukung perekaman 1080p untuk konten yang disajikan dalam rapat, fitur tersebut sebelumnya tidak tersedia untuk video speaker hingga pembaruan terkini.

Selain konten video FHD untuk rekaman rapat, update terbaru juga menyediakan kemampuan untuk mengirim video full HD ke komputer mana pun dengan kamera 1080p.

Perlu diketahui bahwa fitur ini pada dasarnya dinonaktifkan oleh Google, sehingga untuk memanfaatkannya mengharuskan pengguna mengaktifkannya secara manual melalui menu pengaturan.

Menurut Google, video FHD hanya dikirim ketika perekaman FHD diaktifkan. Selain itu, fitur perekaman FHD juga dapat diaktifkan jika satu atau lebih pengguna memiliki pengguna berkemampuan 1080p yang terpasang pada layar yang cukup besar untuk menghasilkan output video beresolusi FHD.

Google Meet secara otomatis menyesuaikan resolusi jika bandwidth perangkat terbatas, hal ini penting untuk disebutkan karena diperlukan bandwidth tambahan untuk mengirim video 1080p.

Video Full HD untuk rekaman rapat kini tersedia bagi pelanggan Google Workspace dengan Business Standard dan Plus, Enterprise Essentials dan Essentials Plus, Enterprise Starter, Standard dan Plus, serta Education Plus dan Teaching & Learning Upgrade.

Di sisi lain, kemampuan mengirim video full HD di komputer dengan kamera 1080p tersedia untuk pelanggan Google Workspace dengan Business Standard dan Plus, Enterprise Starter, Standard dan Plus, Education Plus, dan Teaching and Learning Upgrade, Enterprise Essentials, dan Essentials Plus, serta pelanggan Google One dengan ruang penyimpanan 2 TB atau lebih.

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours