Israel dikecam Uni Eropa karena cabut akreditasi diplomat Norwegia

Estimated read time 1 min read

MOSKOW (ANTARA) – Uni Eropa mengutuk keputusan pemerintah Israel yang mencabut izin diplomat Norwegia yang bekerja dengan Dewan Nasional Palestina, kata kepala kebijakan luar negeri Uni Eropa Josep Borrell.

Sebelumnya pada Kamis (8/8), otoritas asing Israel mengumumkan pembatalan izin diplomat Norwegia di wilayah yang berada di bawah kendali Otoritas Palestina.

Pembatalan tersebut karena Israel menyebut kebijakan Norwegia bersifat “sepihak” di Timur Tengah. Keputusan tersebut akan mulai berlaku dalam waktu tujuh hari.

“Saya mengutuk keras keputusan yang tidak pantas ini, yang bertentangan dengan semangat Perjanjian Oslo dan merusak hubungan normal dan kerja sama dengan Otoritas Palestina,” kata Borrell dalam sebuah pernyataan pada hari Kamis.

Borrell menekankan bahwa Uni Eropa mendukung penuh Norwegia, yang dianggapnya sebagai “mitra penting” dalam upaya menjamin perdamaian, keamanan dan kemakmuran di kawasan.

Norwegia, Irlandia dan Spanyol secara resmi mengakui negara Palestina pada 28 Mei.

Sumber: Sputnik-OANA

Hai

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours