Kanselir Jerman Scholz kunjungi Serbia untuk kontrak pasokan lithium

Estimated read time 1 min read

Moskow (ANTARA) – Presiden Jerman Olaf Scholz akan mengunjungi Beograd pada Jumat ini untuk berdiskusi dengan Presiden Serbia Aleksandar Vučić.

Scholz akan berpartisipasi dalam penandatanganan perjanjian kerja sama antara UE dan Serbia mengenai penyediaan bahan-bahan penting, khususnya litium, yang diharapkan menjadi agenda utama kunjungannya.

Jerman adalah produsen mobil terbesar di Uni Eropa dan memiliki kepentingan langsung pada litium, komponen utama kendaraan listrik. Upacara penandatanganan diperkirakan akan dihadiri oleh Maros Sefcovic, Wakil Presiden Komisi Eropa.

Sementara itu, kehadiran Ursula von der Leyen, Presiden Komisi Eropa, masih belum bisa dipastikan karena jadwal kerjanya yang fleksibel.

Sumber: Sputnik-OANA

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours