Spanyol Disebut Kecil dan Tidak Berpengalaman, Lamine Yamal: Kami Akan Tunjukkan

Estimated read time 2 min read

JERMAN – Pemain ajaib timnas Spanyol, Lamie Yamal, dibuat kesal dengan pernyataan kontroversial mantan kiper Jerman Jens Lehmann. Yamal mengaku akan membuktikan ucapan mantan kiper Arsenal itu salah.

Awal pekan ini, Lehmann melontarkan pernyataan kontroversial yang menyebut Spanyol sebagai tim kecil dan tidak berpengalaman. Dasarnya adalah tinggi badan yang dimiliki, serta usia sang pemain yang masih sangat muda.

“Spanyol adalah tim kecil dan belum berpengalaman, mereka semua bertubuh sangat kecil dan sangat sedikit pengalaman di pertandingan ini,” ujarnya seperti dilansir Football Espana.

“Mereka adalah tim muda, dalam artian mereka memiliki penyerang yang sangat muda, mulai dari penjaga gawang hingga bek tengah, dengan Morata di lini depan. Mereka adalah tim yang sangat kecil dalam hal tinggi badan.”

Yamal pun tak tinggal diam dengan pernyataan tersebut. Kata-kata tersebut dijadikan motivasi oleh bocah 16 tahun ini untuk meraih kemenangan atas Jerman. “Seperti yang kami katakan, semua hal ini membuat kami semakin termotivasi.”

“Apa yang akhirnya dia katakan? Dia orang Jerman, dia ingin membantu tim nasionalnya, tapi itu akan terlihat di lapangan, kami akan menunjukkan bahwa kami kecil dan tidak berpengalaman,” kata Yamal.

Di saat yang sama, gelandang Jerman Toni Kroos pun menanggapi pernyataan Lehmann. Gelandang berusia 34 tahun itu menilai Spanyol merupakan salah satu tim terkuat di Piala Eropa 2024.

“Lehmann tidak mewakili kami. Dia selalu punya pendapat berbeda dibandingkan orang lain. Spanyol menunjukkan bahwa mereka punya pemain berpengalaman: (Alvaro) Morata, Rodri, Nacho (Fernandez), (Dani) Carvajal…”

“Tidak benar apa yang dia katakan, kami pikir Spanyol adalah tim yang sangat kuat. Mereka bermain sangat baik, begitu pula kami. Saya menantikan pertandingan yang bagus,” kata Kroos.

Spanyol akan menghadapi Jerman pada babak perempat final Piala Eropa 2024. Laga tersebut akan berlangsung di Stuttgart Arena, Jumat (5/7/2024) malam WIB.

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours